ALC FH UNAIR / Berita / Kerjasama dengan Pemerintah Kota Surabaya
Diklat Pertanahan Kerjasama dengan Pemerintah Kota Surabaya Kembali Dilaksanakan.
Setelah sukses melaksanakan Diklat Pertanahan di tahun 2022, Airlangga Center for Legal Drafting and Professional Development (ALC FH UNAIR) kembali ditunjuk menjadi penyelenggara Diklat Pertanahan oleh Pemerintah Kota Surabaya. Diklat Pertanahan ini merupakan program khusus Pemerintah Kota Surabaya untuk Lurah se-Surabaya raya. Di tahun 2023, Pemerintah Kota Surabaya mengikutsertakan 40 lurah dari total 154 lurah dengan status aktif menjabat di Kota Surabaya. Dilaksanakan selama 10 hari, kurikulum diklat pertanahan didesain secara khusus membahas berbagai aspek dalam hukum pertanahan.
Materi yang disampaikan antara lain ialah pengetahuan dasar terkait hukum tanah nasional, hak-hak atas tanah, sampai dengan penyelesaian sengketa tanah dari aspek perdata maupun administratif. Desain kurikulum yang demikian diharapkan dapat memberi pengetahuan secara komprehensif kepada para peserta. Pemberian materi yang menyeluruh dinilai perlu mengingat pertanahan merupakan aspek penting dalam kehidupan masyarakat. Lurah sebagai pejabat diharapkan dapat membantu memberi solusi atau menyelesaikan permasalahan terkait pertanahan yang timbul dalam masyarakat. Pada diklat ini, sejumlah ahli dari akademisi maupun praktisi seperti Prof. Dr. Sri Hajati, S.H., M.S., dan Ketua IPPAT Pengurus Wilayah Jawa Timur Dr. Isy Karimah Syakir, S.H., M.Kn., M.H. hadir memberikan materi. (Fky 04/07)